Beberapa Model Bisnis internet Mudah Dalam Mendapatkan Uang


Pengertian Bisnis
Bisnis adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau kelompok yang menjual belikan barang dan jasa untuk memperoleh keuntungan atau laba
  • Konsep bisnis
          MEMEMBUAT PRODUK>JUAL> KEUNTUNGAN


Model Bisnis
  • Online Shop / Jual Produk Fisik

Saya mungkin tahu pasti sebagian kecil dari anda pernah melakukan trik ini untuk memperoleh keuntungan . Dan mungkin sebagian besar dari Anda sudah pernah belanja secara online. seperti Lazada, Tokopedia, BukaLapak, Shopee dan lain lain atau dari media sosial seperti Facebook, BBM , whatsapp dan lain lain. Jadi anda pasti memasarkan barangn anda kesalah satu website tersebut untuk mendapatkan pelanggan, atau menjual produk orang lain dengan meletakan harga yang lebih tinggi untuk mendapat keuntungan yang besar.

  • Service Provider / Jual Jasa & Keahlian
Saya yakin pasti sebagian dari anda pernah memakai jasa jual tiket online sperti traveloka, tiket.com dan lain lain. Itu adalah salah satu bisnis online yang memberi tenaganya untuk mempermudah konsumen dalam memperoleh suatu tujuan salah satunya adalah tiket atau boking kamar hotel dan lain lain.
Ada jasa lain yang bisa kita perjualbelikan di online ini seperti jasa keahlian membuat disgn web, jasa  membuat coding program, jasa angkut, dan jasa lainnya yang dapat kita perjualbelikan secara online

  • Information Business / Jual Informasi & Knowledge
Jika Anda jago di sebuah bidang atau memiliki pengetahuan dan informasi yang dibutuhkan banyak orang, Anda bisa masuk ke model bisnis ini. Penulis buku Banyak orang sebenarnya kalau mau introspeksi, ada jago atau ngerti banyak di sesuatu hal dan jika ada orang lain yang merasa itu berharga, maka sebenarnya informasi/pengetahuan/pengalaman itu bisa dijual. Anda bisa menjual pengetahuan, informasi dan pengalaman Anda melalui berbagai media. Bisa berupa ebook, CD Audio, DVD, online course, webinar, live workshop atau jasa coaching/consulting.  
  • Tools & System / Jual Sistem dan Alat Bantu
Menjual alat bantu, menjual alat bantu adalah mempermudah suatu pekerjaan seperti halnya laptop dengan mouse, mouse adalah alat bantu yang mempermudah penggunanya dalam menjalankan komputerDemikian pula dengan di industri bisnis online, seringkali Anda akan membutuhkan tools, software atau alat bantu agar pekerjaan Anda lebih cepat dan tidak menghabiskan waktu.
Nah ada cukup banyak orang yang sukses dengan membuat dan menjual tools/alat bantu, software dan jasa pendukung lainnya seperti:
  1. Website Plugin, Add-Ons dll dimana Anda membuatnya untuk digunakan customer untuk meningkatkan fitur & kecanggihan website mereka.
  2. Website Themes sehingga orang lain bisa dengan mudah membuat website yang bagus dan profesional.
  3. Web Based System & Software dimana misalkan Anda buat software administrasi atau software SEO atau apapun dimana customer Anda bayar sekali atau bayar bulanan untuk bisa menggunakan software/system ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Model Fuzzy

FITUR WORDPRESS